MEGAPOLITANSekitar Jakarta

Bahas Keamanan Jakarta, Ahok dan Kapolda Bertemu

foto : metro.sindonews.com
foto : metro.sindonews.com

Jakarta Review – Pagi ini, Rabu (29/7) digelar pertemuan antar Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama bersama dengan para pejabat dan ratusan perwira polisi di jajaran Polda Metro Jaya.

Pertemuan yang digelar secara tertutup itu turut dihadiri antara lain, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian, Wakapolda Brigjen Pol Nandang Jumantara, Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi, Asisten Pemprov DKI Bambang Sugiono, Kadis Kebersihan Isnawa Adji, serta Kadishubtrans Andri Yansyah.

Basuki, atau akrab disapa Ahok mengaku pertemuan itu digelar untuk menyamakan pandangan terkait program-program penjagaan keamanan dan ketertiban di wilayah Jakarta. “Kalau kita punya persepsi yang sama di lapangan, pasti enak,” cetusnya.

Hal utama yang akan ia samakan pandangannnya dengan Kapolda Metro Jaya dan para perwira Polda adalah terkait penegakan lima Tertib Jakarta.

Sebelumnya, pada Senin 4 Mei 2015 lalu, di Balai Kota DKI Jakarta, DKI bersama Polda, Kemenpolhukam, dan para pemangku kepentingan telah membentuk kelompok kerja (Pokja) penegakkan 5 Tertib Jakarta sebagai dasar untuk mewujudkan ketertiban dalam kehidupan bermasyarakat di Jakarta.

Kelima unsur ketertiban itu adalah tertib hunian, tertib sampah, tertib pedagang kaki lima (PKL), tertib berlalu lintas dan tertib berunjukrasa.

“Polda sama kita (Pemprov DKI) memang harus saling mendukung, karena kita kan memang bagian dari tiga pilar,” ujar Ahok di Mapolda Metro Jaya. (Tika)

Related Articles

Back to top button