Rio Rebut Posisi Keempat di Pramusim GP2 Bahrain
Jakrev.com, Sakhir – Pembalap nasional Rio Haryanto menempati posisi keempat pada tes pramusim lomba balap mobil GP2 Series di Sirkuit Internasional Sakhir Bahrain, Kamis (2/4) waktu setempat.
Cep Goldia, Media Relation Rio Haryanto dalam surat elektroniknya menyebutkan, pada sesi pagi hari Tio Haryanto yang tergabung dalam tim Campos Racing tersebut menempati peringkat keempat dengan catatan waktu 1:42.437 dari 15 kali putaran.
Posisi pertama ditempati pembalap tim Rapax Sergey Sirotkin dengan catatan waktu 1:41.797, kedua adalah Jordan King dari Racing Engineering dengan catatan waktu 1:42.289, sedangkan ketiga adalah Alex Lynn dari DAMS dengan catatan waktu 1:42.427.
Kemudian pada sesi sore hari, pembalap asal Solo, Jawa Tengah tersebut menempati posisi kesembilan dengan catatan waktu 1:40.981, sedangkan posisi pertama ditempati tim ART Grand Peix Nobuharu Matsushita dengan catatan waktu 1:40.191, kedua adalah rekan satu tim Rio Haryanto, pembalap asal Prancis Arthur Pic dengan catatan waktu 1:40.350, sedangkan ketiga adalah pembalap Trident Raffaele Marciello dengan catatan waktu 1:40.446.
Penampilan Tio Haryanto pada hari kedua ini lebih baik dibandingkan pada penampilan hari pertama atau Rabu (1/4) mengingat saat itu pembalap berusia 22 tahun ini menempati posisi ke-15 pada sesi pagi hari kemudian pada sore hari menempati posisi ke-21.
Pada sesi pagi hari sempat molor satu jam pelaksanaannya, karena petugas harus membersihkan debu yang ada di sirkuit tersebut, mengingat pada malam sebelumnya telah terjadi badai gurun pasir yang membuat sitkuit tersebut dipenuhi debu.
Angin yang berembus juga membawa pasir yang mengotori ‘pitlane’ dan sejumlah mobil peserta. Meskipun sudah dibersihkan, mobil para pembalap yang melaju dengan kecepatan tinggi masih terlihat menerbangkan debu yang sebelumnya menempel di mobil mereka.
Sesi pagi hari yang penuh rintangan tersebut mampu dilewati Rio Haryanto yang mendapat dukungan penuh dari Pertamina dengan mulus. Seluruh personel tim bekerja dengan penuh komitmen untuk menemukan setelan mobil terbaik dan mencegah terjadinya gangguan teknis seperti yang terjadi pada hari pertama.
Akibatnya keseimbangan mobil dirasa lebih baik. Rio Haryanto sempat memimpin di urutan pertama pada 15 menit menjelang sesi pagi hari selesai, dan akhirnya hanya mampu berada pada posisi keempat dengan catatan waktu 1:42.437 atau terpaut 0,64 detik dengan posisi pertama Sergey Siotkin.
Pada sesi sore hari, dilalui dengan seluruh komponen mobil berjalan dengan lancar, tanpa masalah. Mayoritas tim menjalankan program simulasi balapan sehingga pembalap dituntut menyelesaikan putaran lebih banyak dari sesi pagi hari.
Rio Haryanto akhirnya finis di posisi kesembilan dengan catatan waktu 1:40.981 atau terpaut 0,79 detik dengan posisi pertama Nobuharu Matsushita.
Secara keseluruhan Rio Haryanto menunjukkan peningkatan performa dan mampu mencatat waktu lebih kompetitif dari hari sebelumnya. Tes pramusim ini masih akan dilangsungkan sekali lagi yaitu pada Jumat (3/4) waktu setempat sebelum Rio Haryanto terjun pada balapan resmi yang dijadwalkan mulai 17-19 April mendatang. ant