MEGAPOLITANSekitar Jakarta

Usai di Renovasi, Stasiun Palmerah Sebagai Percontohan Stasiun Modern Ibu Kota

foto : metro.tempo.co
foto : metro.tempo.co

Jakarta Review – Stasiun Kereta Api Palmerah di Jakarta Barat baru saja selesai direnovasi dengan dilengkapi fasilitas lift dan jembatan penyeberangan.Desainnya juga megah dengan kanopi setengah lingkaran yang merungkup stasiun.

Penumpang yang keluar masuk stasiun Palmerah mencapai 14.000 orang per hari. Dengan naiknya status stasiun tersebut, penumpang ditargetkan naik hingga 50.000 orang per hari.

Wakil Kepala Stasiun Palmerah, Mardirianto mengatakan saat ini Stasiun Palmerah naik status menjadi stasiun besar dan dijadikan sebagai percontohan stasiun modern di Ibu Kota. “Nanti semua stasiun akan seperti ini,” ujarnya.

Namun, meski ada dua fasilitas baru bagi penumpang, menurut Koordinator KRL Mania, Nurcahyo, desain baru pintu masuk dan keluar Stasiun Palmerah masih menyulitkan penumpang. Menurut dia, PT Kereta Api Indonesia seharusnya membangun pintu khusus yang ditujukan bagi penumpang yang hamil dan lanjut usia.

Pintu tersebut tidak tersambung dengan tangga jembatan penyeberangan, melainkan dengan eskalator atau elevator. “Itu cara paling aman bagi mereka,” kata Nurcahyo. Dia mengatakan, eskalator khusus itu menunjukkan keseriusan pemerintah dalam mengalihkan sebanyak mungkin orang ke transportasi umum. “Semangat pemerintah harus total, tak bisa ‘take it or leave it’ seperti itu,” ujar Cahyo.

Selain di Palmerah, beberapa stasiun, seperti Sudirman, Cikini, Gondangdia, dan Juanda, sudah dilengkapi dengan tangga berjalan. Tangga tersebut sudah dipasang sejak dulu, hanya saja tak difungsikan. Karena itu, agak aneh bahwa Stasiun Besar Tanah Abang masih memakai tangga. Padahal, stasiun ini setiap hari menampung 100.000 penumpang.

Kepala Stasiun Tanah Abang Jajat Sudrajat mengatakan baru mendengar PT Kereta akan membangun eskalator dan lift di stasiunnya. Jajat mengatakan persoalan perbaikan sepenuhnya kewenangan direksi PT Kereta Api Indonesia. “Saya dengar, akhir tahun akan dibangun,” kata dia. (Tika)

Back to top button